MUSCAB DAN PELANTIKAN PENGURUS CABANG PAFI KABUPATEN KARIMUN MASA BAKTI 2020-2025

Pada tanggal 04 April 2021 telah dilaksanakan Musyawarah Cabang dan Pelantikan Pengurus Cabang Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI) Kabupaten Karimun periode 2020-2025, bertempat di Gedung Pertemuan RSUD Muhammad Sani dengan Tema "BERSAMA KITA BISA MEMBANGUN PAFI LEBIH BAIK".

Pelaksanaan muscab dipimpin oleh tim formatur yang terdiri dari 7 orang diketuai oleh EDY KURNIAWAN, A.Md, AFM. muscab diawali sambutan dan lpj oleh Ketua Pengurus Cabang 2015-2020 SHELVI ENIVIA, Amd.Farm. Selanjutnya ketua tim formatur menjelaskan proses pemilihan ketua Pengurus Cabang (PC) Kabupaten Karimun masa bakti 2020-2025.

Pada tanggal 6 Maret 2021 dilakukan rapat dan didapat 4 orang calon ketua SHELVI ENIVIA, INDRA JAYA, NOVIANTI dan TRI MARLINA
Pemilihan dilakukan secara daring, tanggal 20 maret 2021 dilakukan voting melalui google form dan didapat Hasil 69 suara, terdiri dari Shelvi Enivia 43 suara, Indra Jaya 11 suara, Novianti 5 suara, Tri marlina 0 suara.
Sidang pleno 43 suara 76 persen. sehingga defenitif didapat Ketua Pengurus Cabang (PC) PAFI Kabupaten Karimun masa bakti 2020-2025 yaitu Shelvi Enivia, A.Md Farm. acara dilanjutkan dengan Pelantikan Pengurus Cabang (PC) Kabupaten Karimun oleh ketua PD PAFI KEPRI, Ibu Hj Ellya Yusma S.Sos, M.PH.

Pelantikan dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun sekaligus sebagai Dewan Pengawas PC PAFI KARIMUN, Bapak Drs. Rachmadi, Apt, M.Ap.

Lowongan Pekerjaan

 Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru

Alamat

Jl Tengku Umar No 37
KABUPATEN KARIMUN
KEPULAUAN RIAU

Kontak

Email: pbfikbrimenkcpri@gmbil.com


Rekening Organisasi:

Link Penting